Resep Makanan Asia Eropa

DILENGKAPI DENGAN BAHAN DAN CARA PEMBUATANNYA

Ads Here

Thursday, January 11, 2018

Tau Gak Sih, Kalau Lombok Juga Punya Roti Cake Yang Enak lo, Belajar Cara Membuat Roti Cake Khas Lombok Yuk.

Roti Cake Ala Khas Lombok

Roti Cake merupakan Jajanan khas Lombok yang biasa dijumpai pada hari-hari yang tertentu dan penting, misalnya dihari pernikahan, aqiqah, sunatan, dan hari-hari penting lainnya.

Roti Cake memiliki rasa yang nikmat dan mengasyikkan lo, gak percaya?? coba aja bikin.
Sebenarnya sih Roti Cake ini memiliki cita rasa yang manis lo, karena jajanan ini dilengkapi dengan gula.

Roti cake Lombok
Roti cake Lombok
Tentu aja dong ya, orang jajanannya ditambahin gula, gimana gak manis hehe.
Kalau ngomongin soal bahan-bahannya sih masih menggunakan bahan yang sederhana loh, tapi kalau anda mau Roti Cake anda lebih spesal anda tinggal menambahkan beberapa Topping seperti Irisan Keju, taburan beberapa meises, dan lain-lainnya.

Cara pembuatan Roti Cake ini juga cukup gampang , so anda jangan terlalu khawatir kalau soal pembuatannya.

Apakah anda tertarik dan penasaran dengan Bagaimana sih cara membuat Roti Cake Khas Lombok ini??

Yuk intip cara pembuatan dan bahan apa saja yang dibutuhkan pada artikel dbawah ini, dan simaklah dengan baik.

Bahan-bahan :
  • 125 gr terigu 
  • 5 butir telur ayam
  • 150 gr gula pasir 
  • 10 gr maizena
  • 1 sachet susu bubuk dancow  
  • 1/2 sdt baking powder 
  • 100 gr mentega cair 
  • 1/2 sdt garam
  • Coklat meises, dan Irisan Keju ( sebagai Topping )

Cara pembuatannya :
  1. Langah pertama campur dulu semua bahan kering seperti ( gula, tepung, susu, baking powder, garam ) 
  2. Kemudian aduk hingga merata, setelah itu masukkan telur.
  3. Kocok pakai mixer dengan kecepatan tinggi sampai adonannya mengembang ( 10 menit ).
  4. Sambil menungu tuang mentega cair sedikit demi sedikit sambil di aduk rata.
  5. Tuang adonan ke loyang yang sudah dioles mentega.
  6. Panggang adonan sampai matang, tapi ingat sebelun adonannya benar-benar matang taburi dulu Topping yang dinginkan.
  7. Setelah matang baru angkat dan sajikan.


Selamat mencoba ya, semoga dapat bermanfaat. And Jangan lupa ntuk share resep ini pada teman-teman atau keluarga anda. Share bisa lewat facebook, twitter, dan medsos lainnya.
OK terimakasih, sampai jumpa diartikel selanjutnya.

No comments:

Post a Comment